Desa pengrajin perak di Celuk menjadi salah satu tempat paling wajib dikunjungi ketika berlibur di Bali. Di sini, kalian bisa mendapatkan perhiasan hingga kerajinan perak dengan harga terjangkau.
Bagi sebagian wisatawan, nama Desa Celuk, Bali mungkin sudah tidak asing lagi. Desa yang terletak di Kabupatan Gianyar ini hanya berjarak sekitar 8 km saja dari pusat Kota Denpasar. Sehingga tidak heran bila banyak wisatawan memilih untuk mengunjungi Desa Celuk untuk membeli oleh-oleh unik dan tidak biasa.
Namun menariknya, kerajinan perak dari Desa Celuk bukan hanya cocok untuk oleh-oleh saja. Produsen dan pengrajin perak di Desa Celuk juga melayani pembelian dalam jumlah besar. Beberapa toko bahkan menjadi produsen untuk perhiasan emas dan perak yang dipasarkan hingga di luar negeri.
Bila kalian berniat untuk mengunjungi desa pengrajin perak di Celuk ketika berlibur ke Bali nanti, ulasan di bawah ini wajib disimak.
Desa Celuk Pusat Kerajinan Emas dan Perak
Meskipun berada cukup di pinggiran dari kota Denpasar, namun Desa Celuk menjadi salah satu desa paling ramai dikunjungi di Gianyar. Terutama oleh para wisatawan dari dalam dan luar negeri. Para wisatawan ini ingin berburu barang-barang kerajinan dari perak dan emas asli dari desa ini.
Desa Celuk memiliki catatan sejarah panjang sebagai pusat kerajinan emas dan perak. Pada tahun 1976 silam, di desa ini ada 3 orang pengrajin emas dan perak. Mereka memasarkan barang kerajinan yang dibuat tangan di etalase di depan rumah.
Beberapa waktu berselang, semakin banyak wisatawan yang berkunjung untuk membeli perhiasan dan juga kerajinan dari emas dan perak dari kedua pengrajin tersebut. Hingga akhirnya, semakin banyak warga Desa Celuk yang berubah profesi menjadi pengrajin emas dan perak.
Sejak saat itu, Desa Celuk menjadi salah satu pusat kerajinan emas dan perak terbesar di Bali.
Produk kerajinan maupun perhiasan emas dan perak dari desa ini memiliki kualitas tinggi. Selain itu desainnya pun terbilang unik dan berbeda dengan pengrajin emas serta perak dari daerah lain. Para pengrajin emas dan perak dari Desa Celuk dikenal dengan desain khas yang rumit sekaligus mendetail. Kerap kali para pengrajin juga memadukan batu-batu alam dalam desain kerajinan emas dan perak mereka.
Tidak hanya perhiasan saja, di sini kalian akan bisa mendapatkan produk kerajinan dari emas dan perak yang cukup unik. Mulai dari sendok garpu hingga patung.
Kualitas produk kerajinan dan perhiasaan emas perak dari Desa Celuk memang sudah terkenal hingga ke mancanegara. Menariknya meski menggunakan material emas dan perak asli berkualitas tinggi dengan desain yang khas, namun harga yang dibanderol justru terbilang murah. Menariknya, beberapa produsen dan toko kerajinan perak di Desa Celuk memberikan harga yang bisa ditawar oleh pengunjung.
Bukan hal baru bila pengunjung mendapatkan harga kerajinan maupun perhiasan perak dengan harga separuh dari banderol yang tertera. Terlebih bila membeli dalam partai besar.
Lokasi Desa Pengrajin Perak di Celuk
Lokasi desa pengrajin perak di Celuk tidak terlalu jauh dari pusat Kota Gianyar. Alamat dari pusat kerajinan emas dan perak ini terletak di Desa Celuk, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, Bali. Untuk lokasi tepatnya, Desa Celuk masih berada di satu lingkungan dengan desa kerajinan dan kesenian lain di Kabupaten Gianyar. Seperti Desa Batubulan, Desa Batuan, dan Desa Mas.
Sayangnya, seperti banyak destinasi wisata lain di Bali, lokasi Desa Celuk hampir tidak bisa ditempuh dengan mode transportasi umum. Pilihan terbaik untuk menunju ke desa kerajinan emas dan perak ini adalah dengan menggunakan sepeda motor maupun menyewa mobil.
Perjalanan ke Desa Celuk terbilang mudah. Bila mengendarai motor, kalian hanya membutuhkan waktu sekitar 30 menit saja dari pusat kota Denpasar. Sedangkan juga menggunakan mobil sekitar 45 menit hingga 1 jam perjalanan.
Untuk menuju ke desa ini, kalian cukup memulai perjalanan ke arah Kabupaten Gianyar. Setelah itu ikuti petunjuk jalan menunju ke Pasar Seni Sukawati. Setelah tiba di Pasar Seni Sukawati, kalian cukup melanjutkan perjalanan sekitar 15 menit untuk menuju ke Desa Celuk.
Posting Komentar